July 10, 2005

Maskot Brand

Hampir setahun lalu, Pepsodent memunculkan maskotnya, Pepo dan Sigi. Pepo adalah karakter berbentuk odol, sementara Sigi berbentuk sikat gigi. Keduanya ditemani oleh 3 rekannya: Giham, Giser, dan Ringring. Mereka semua tinggal di Kota Gigi dan sering bertualang bersama. Dalam petualangannya, mereka sering bertemu dengan 3 kuman bandel: Kokus, Plakis, dan Plakus.

Karakter-karakter ini awalnya dimunculkan dalam 12 episode animasi berdurasi masing-masing 90 detik. Cerita yang diambil seputar kesehatan gigi dan mulut. Animasi ini juga terus diputar di setiap event yang diselenggarakan oleh Pepsodent. Dampaknya cukup baik. Anak-anak semakin paham kalau mereka tidak menjaga mulut dan gigi mereka, mereka pun akan diserang oleh kuman penyakit.

Karakter-karakter ini sering muncul di beragam media kampanye Pepsodent. Dari komik berseri yang sempat menjadi bonus di majalah Bobo, hingga menjadi media ajar dalam bentuk flipchart dan poster, yang dipakai oleh tim kesehatan gigi Pepsodent dalam mengkampanyekan kesehatan gigi dan mulut ke sekolah-sekolah dasar.


Dalam eventPepsodent Initiative for Dental Health” di Cilandak Town Square Jakarta dan Istana Plaza Bandung beberapa bulan lalu, terlihat maskot Pepo dan Sigi mengajak anak-anak untuk memeriksakan gigi dan mulut mereka. Di event ini, anak-anak juga bisa memainkan game interaktif yang juga bertemakan karakter Pepo dan Sigi.

Pepo dan Sigi merupakan satu contoh dimana maskot bisa memperkuat pengenalan brand kepada targetnya. Pepo dan Sigi memang makhluk fiktif. Namun karena fiktifnya ini, citra positif bisa dibangun dan diciptakan sendiri sesuai keinginan dan arahan brand.

0 Comments:

Post a Comment

<< Home